January 21, 2017

Kuliah Atau Kerja Dulu? Ini Perbedaanya.

DUNIA KAMPUS, setelah lulus SMA dan SMK kalian pasti akan terpikirkan akan kedua hal ini, kuliah atau kerja dulu ya? begitu banyak pertanyaan antara kerja atau kuliah mana yang lebih penting! dari kedua pertanyaan ini sebenarmya bukanlah sesuatu kebingungan dalam menentukan mana yang lebih baik antara dunia kuliah dan dunia kerja. didalam perkuliahan tentu kalian bisa menjalankannya kuliah sambil bekerja, namun bagi kalian yang tidak memilih untuk berkuliah dan langsung ingin bekerja tentu kalian juga sudah menentukan pilihan kalian yang banyak sekali diluar sana cara menjadi sukses tanpa kuliah, karna diantara kedua ini tidak ada perbedaan karna saling menguntungkan maka saya hanya akan memberikan pendapat antara Kuliah Atau Kerja Dulu? Ini Perbedaanya.

Bagi kalian yang memilih pentingnya kuliah, saya mempunyai beberapa perbedaan yang bisa kalian gunakan ketika kalian memilih dunia perkuliahan, dan juga bagi kalian yang sedang bingung memilih kuliah atau kerja, jangan cemas dulu, karna saya akan memberikan tentang Kuliah Atau Kerja Dulu? Ini perbedaanya.

Kampus, adalah tempat untuk menuntut ilmu mulai dari teori yang diberikan dan juga praktek yang bisa didapatkan, terlebih jika kalian memilih jurusan sesuai minat dan bakat kalian tentu akan mempermudah proses belajar kalian didalam memilih berkuliah, dikampus juga, teman, organisasi, kegiatan yang kalian lakukan adalah aset buat masa depan kalian. Sedangkan di dunia kerja, lingkungan kerja adalah tempat dimana kalian menemukan jati diri kalian yang bahwasannya kalian diberikan tugas hanya untuk bekerja sesuai jabatan, teman pun sebagai aset masa depan kalian dan dilingkungan kerja juga mendapatkan pengalaman-pengalaman dalam pekerja yang kalian pilih dan jalani. Tentu keduanya saling menguntungkan, jika berkuliah kalian mendapatkan teori 30% dan praktek 70% tentu dalam dunia kerja kedua hal itu bisa berbalik sebaliknya.
Jika berkuliah memakan waktu 3,5 - 4 tahun kalian dalam menempuh masa study, namun di dunia kerja tidak ada batasan dari kalian berkerja, semua tergantung kualitas dan bagaimana cara kerja kalian. Tentu ada hal lainnya lagi yang menjadi perbedaan diantara keduanya, jika berkuliah banyak waktu kosong untuk kalian gunakan, namun bekerja kalian dituntut secara umum delapan jam kerja dan jika berkuliah mendapatkan ijazah kelulusan namun, di dunia kerja justru mendapatkan sertifikat karyawan terbaik dan lain sebagainya.
Adapun hal yang berkaitan dengan predikat atau penghargaan diantara kedua hal ini.
Jika berkuliah mendapatkan nilai yang baik agar memudahkan dalam memilih kerja dengan nilai memuaskan dengan hasil kerja keras kuliah kalian, namun jika kalian bekerja tidak dinilai melalui ijazah, melainkan citra dan kerajinan kalian terhadap lingkungan dan cara kerja kalian. Dan yang terakhir, jika kuliah untuk mendapatkan nilai lebih baik, justru bekerja mendapatkan nilai nominal rupiah yang lebih baik.

KESIMPULAN:
DUNIA KAMPUS, itulah beberapa perbedaan yang dapat saya sampaikan, tentu ada artikel lainnya yang membahas hal serupa, dapat saya simpulkan, tentu dari kedua hal itu saling menguntung dan saling berkaitan, tidak ada perbedaan diantara keduanya, jika kalian bisa berkuliah sambil bekerja tentu sangat menguntung bagi kalian, kebingunggan kalian hanyalah sebagai pikiran yang membayangi, jika kalian bisa bijak dalam memilih, tentu rasa itu akan hilang sendiri. Sekarang  kalian tidak perlu bingung karna dari apa yang kalian pikirkan, justru jelaskedua hal itu sama-sama menguntungkan, jika memilih berkuliah pilihlah sesuai jurusan yang kalian sukai tanpa ada paksaan dan jika kalian memilih kerja, kerjakan dengan tulus dan niat, karna pekerjaan diluar sana tentu banyak yang sesuai minat dan bakat kamu, tentu ada banyak cara sukses tanpa kuliah.

Salam Sehat dan Sukses Selalu.
Share:

0 komentar:

Post a Comment

Blog Archive