February 5, 2017

Mahasiswa Blogging Itu.

Mahasiswa Blogging Itu - Sobat, tema kali ini berkaitan dengan dunia blog tema ini terinspirasi dari salah satu sobat blogger yang memberikan komentar di salah satu postingan saya sebelumnya, untuk itu saya mengucapkan terima kasih banyak atas ide dan inspirasinya. Oke, Apa sih blog itu? Blog adalah aplikasi web yang berisikan tulisan-tulisan yang disebut postingan pada sebuah web, tentu dari posting menuju ke web ini sehingga dapat diakses dari pengguna internet diseluruh penjuru dunia sesuai dengan tujuan dan maksud yang dicari, sedangkan Blogger disebut sebagai pemilik blog atau yang mengelola blog.

Mahasiswa Blogging itu
Gambar 1 : Mahasiswa Blogging Itu.

Mahasiswa blogging adalah mahasiswa yang melakukan aktivitas blog, jika di indonesia bahasa yang sering dikenal adalah ngeblog. Blog mempunyai fungsi yang sangat beragam, mulai dari catatan harian, media publikasi, pengetahuan dan lain sebagainya. Lalu bagaimana dengan mahasiswa blogging itu.

Oke, tapi sebelumnya bagi kalian yang belum tahu dari mahasiswa blogging itu, saya sarankan untuk meluangkan waktunya sedikit saja untuk membaca artikel ini hingga selesai, karena ada banyak sekali makna yang terkandung bagi kalian yang sebagai mahasiswa melakukan aktivitas ngeblog.

Sobat tanpa memperpanjang kata pengantar dan uraian-uraian diatas mari kita bahas bersama-sama dibawah ini...
Mahasiswa Blogging itu?

1. Memperluas Wawasan dan Pengetahuan.
Mahasiswa yang menjalankan aktivitas ngeblog itu tentu dalam kaitannya lebih menjelajahi ilmu pengetahuan dan wawasan yang ada di internet, mengapa? Contoh karna di dunia blogging itu sendiri menulis artikel adalah suatu yang gampang-gampang susah dilakukan, contoh sobat harus membuat artikel yang sifatnya dari ketikan sendiri tanpa copy paste dan tentu harus mempelajari SEO dan lain sebagainya. Tapi ini hanyalah salah satu contoh jika sobat ingin mempelajarinya, karna aktivitas ngblog itu, banyak dan beragam sifatnya. Tentu adapun juga sobat blogger lainnya yang menulis tanpa mengikuti SEO, salah satunya tulisan yang sobat baca ini.

2. Media Mengekpresikan Diri.
Banyak sekali jenis-jenis blog yang ada di internet, dengan aktivitas ngeblog yang ada tentu sobat dapat jadikan sebagai media mengekpresikan diri melalui tulisan, sehingga tulisan yang ada di blog inilah sebagai tempat untuk mengekpresikan diri melalui ilmu pengetahuan yang wawasan yang sobat tahu.

3. Melatih Menulis.
Di dasbor blog tentu sobat melihat adanya postingan yang dibuat sebelumnya, tentu dengan sobat menuliskan catatan, pengetahuan ataupun curhat itulah yang menjadikan tempat sobat untuk melatih keterampilan menulis, karna semakin lama kita ngeblog semakin terasah keterampilan menulis asalkan didasari untuk terus belajar.

4. Teliti dan Kreatif
Kreatif didalam memikirkan ide-ide tulisan yang akan dipublikasikan, karna apa yang sobat tuangkan dalam tulisan adalah murni kata-kata sobat sendiri tentu itu dapat mengasah kreatifitasan sobat dalam menuangkan ide yang ada dalam bentuk tulisan. Sedangkan untuk teliti sudah pasti sebelum sobat mempublikasikan postingan artikel tentu sobat melihat dan meneliti lagi apakah ada tulisan yang salah ataupun kesalahan pada ide penyampaiannya, karna sebelumnya tentu sobat semua tidak ingin ada kesalahan penulisan dalam memberikan pengetahuan dan informasi kepada publik.

5. Mendapatkan Penghasilan.
Tentu sobat dari blog kita bukan hanya menulis, melainkan dari ngeblog kita dapat mendapatkan penghasilan, mulai dari memasang banner iklan produk, mengaitkan iklan melalui Google Adsense , dan penyedia iklan-iklan lainnya yang serupa, maupun sebagai media promosi produk yang sobat jual sendiri, sehingga adanya relasi yang kuat antara sobat dengan pelanggan.
Baca Juga : Manfaat Membaca Artikel Pengetahuan Belajar Untuk Diri Sendiri
Sobat sampailah kita diujung artikel, jika sobat tertarik untuk ngeblog banyak sekali jenis-jenis yang ada di intenet, tentu bermanfaat bagi Mahasiswa Blogging itu, terutama kaitannya didalam aktivitas meningkatkan menulis sobat, dengan catatan manajemen lah waktu sebaik mungkin, tentukan mana waktu yang tepat untuk ngeblog dan mana waktunya untuk belajar, karna sebagai mahasiswa tentu tak lupa untuk belajar, jangan sampai aktivitas ngeblog sobat menggangu aktivitas belajar sobat.
Salam Sehat dan Sukses Selalu.
Share:

2 comments:

  1. makasih nih artikellnya sangat bermanfaaat:)

    ReplyDelete
    Replies
    1. Iya sama2.
      Terim kasih atas kunjungannya;)

      Delete