April 15, 2017

Materi IPS Fungsi dan Peran Keragaman Bahasa Untuk Pelajar SMP Kelas 8 dan Umum

Fungsi dan Peran Keragaman Bahasa, sobat bahasa dalam sehari-hari selalu kita gunakan untuk berkomunikasi dan menyampaikan informasi kepada orang lain. Indonesia mempunyai Bahasa persatuan dan Bahasa Nasional yang kita ketahui bersama yaitu Bahasa Indonesia. Indonesia juga mempunyai keragaman bahasa dan budaya yang berbeda-beda dari setiap daerah. Lalu apakah masih perlu mempelajari bahasa daerah? Tentu, sebab bahasa daerah perlu dijunjung tinggi, karena merupakan suatu hasil budaya yang bernilai sangat tinggi. Lantas bagaimana fungsi dan peran keragaman bahasa itu sendiri di Indonesia? Mari kita bahas bersama dan pelajari materi pelajaran kita kali ini.
Fungsi dan Peran Keragaman Bahasa
Fungsi dan Peran Keragaman Bahasa
A) Fungsi Bahasa
Sejak kita lahir bahasa sudah dipergunakan di dalam melakukan kontak dengan lingkungan sekitar, kontak dengan lingkungan ini dilakukan manusia dengan bahasa lisan dan bahasa simbol, bahasa lisanlah yang menjadi paling mudah dan dipelajari dan sering kita jumpai di kehidupan sehari-hari dalam bermasyarakat dan berkomunikasi. Sedangkan pengertian Bahasa itu sendiri menurut (Depdiknas, 2005: 3) Bahasa pada hakikatnya adalah ucapan pikiran dan perasan manusia secara teratur, yang mempergunakan bunyi sebagai alatnya. Di dalam fungsinya bahasa bukan hanya sebagai alat untuk berkomunikasi, bahasa juga merupakan suatu hasil budaya yang memiliki nilai-nilai penting didalam kehidupan masyarakat.

B) Keragaman Bahasa
Secara umum ragam bahasa adalah variasi bahasa menurut pemakaian, yang berbeda-beda menurut topik yang dibicarakan, menurut hubungan pembicara, kawan bicara, orang yang dibicarakan, serta menurut medium pembicara. Seiring dengan perkembangan zaman yang sekarang ini banyak masyarakat yang mengalami perubahan. Bahasa pun juga mengalami perubahan. Perubahan itu berupa variasi-variasi bahasa yang dipakai sesuai keperluannya. Jika ditinjau dari salah seorang ahli ragam bahasa adalah agar banyaknya variasi tidak mengurangi fungsi bahasa sebagai alat komunikasi yang efisien, dalam bahasa timbul mekanisme untuk memilih variasi tertentu yang cocok untuk keperluan tertentu yang disebut ragam standar (Subarianto, 2000). Itulah keanekaragaman bahasa, sedangkan yang kita ketahui di Indonesia banyak sekali bahasa-bahasa daerah yang ada. Daei setiap daerah tentu memiliki keanekaragaman bahasa itu sendiri.

C) Peranan dan Fungsi Bahasa Bagi Kehidupan Manusia.
Sudah menjadi hal yang umum kita ketahui bersama, bahasa juga mempunyai peran penting dalam kehidupan manusia, lalu bagaimana peranan bahasa itu di dalam kehidupan manusia? berikut penjelasannya.

1) Bahasa sebagai alat komunikasi.
Yang dimaksud bahasa sebagai alat komunikasi ialah jika dilihat dari salah satu fungsinya bahasa merupakan sarana penyampaian informasi, di dalam bentuknya seperti media-media yang menayangkan berita-berita, pengumuman, petunjuk, tulisan maupun lisan seseorang. Dengan adanya bahasa komunikasi sebagai sarana informasi tentu mempermudah masyarakat di dalam kehidupan sehari-hari.

2) Bahasa Sebagai Alat untuk Menyatakan Ekspresi Diri.
Bahasa bukan hanya sebagai alat untuk berkomunikasi secara lisan, tentu bahasa juga sebagai alat mengekpresikan diri. Bahasa memiliki fungsi ekspresi diri mengandung pengertian bahwa bahasa berfungsi untuk menyalurkan perasaan, sikap, gagasan, emosi atau tekanan-tekanan pembicara. Bahasa sebagai alat untuk mengekspresikan diri ini dapat menjadi media untuk menyatakan keberadaan ( eksistensi ) diri, membebaskan diri dari tekanan emosi, dan untuk menarik perhatian orang lain. Di dalam contoh kehidupan sehari-hari tentu kalian pernah merasa sedih,senang, galau, atau mengalami banyak masalah. Ekspresi yang kita rasakan dan lakukan itulah sebagai alat untuk menyatakan ekspresi diri dan menarik perhatian orang lain.

3) Bahasa Sebagai Alat Kontrol Sosial.
Bahasa berfungsi mempengaruhi sikap dan pendapat orang lain. Apabila fungsi ini berlaku dengan baik maka semua kegiatan sosial akan berlangsung dengan baik juga. Contohnya, bahasa dapat mengontrol suatu kejadian yang ada dalam masyarakat, bahasa dapat mengontrol emosi yang ada pada diri pribadi, bahasa dapat menjadi tanda seseorang yang santun maupun tidak, dengan bahasa pula seseorang dapat menyampaian dan berupa tanda penyampaian yang tegas dan tidak.
Bahasa sebagai alat kontrol sosial juga dapat berupa himbauan, buku-buku bacaan dan pelajaran yang mengarahkan kepada kebaikan.

D) Fungsi dan Peran Keragaman Bahasa di Indonesia dalam Pembangunan Nasional.
Jika diatas membahas fungsi bahasa di dalam kehidupan masyarakat, lalu bagaimana menurutmu jika fungsi bahasa itu di dalam pembangunan nasional? tentu adapun bahasa dengan fungsi dan peran keragaman bahasa di Indonesia dalam pembangunan nasional.
Keragaman bahasa adalah potensi besar bagi bangsa Indonesia. Potensi tersebut memiliki fungsi dan peran penting bagi pembangunan nasional. Berikut penjelasan yang saya kutip dari Buku Kurikulum 2013 IPS Kelas 8 Revisi 2014.

1) Keragaman Bahasa Sebagai Wujud Kekayaan Budaya Bangsa Indonesia.
Bahasa adalah salah satu wujud kebudayaan. Semakin banyak bahasa yang dimiliki suatu bangsa, semakin banyak pula kebudayaan yang dimiliki bangsa tersebut. Keragaman bahasa selayaknya selalu dibanggakan bangsa Indonesia. Keragaman tersebut mencerminkan kehebatan nenek moyang bangsa Indonesia dalam melahirkan budaya berupa bahasa.

2) Keragaman Bahasa Mengandung Nilai-Nilai Penting Budaya Bangsa.
Kamu telah mempelajari salah satu fungsi bahasa sebagai sarana ekspresi diri. Eskpresi yang dilahirkan manusia dapat berupa pemikiran, kesenian, ajaran, dan sebagainya. Bahasa  yang dimiliki masyarakat di berbagai daerah, bukan sekadar sebagai alat komunikasi, tetapi di dalamnya juga mengandung nilai-nilai budaya tinggi.

3) Bahasa Sebagai Media Kontrol Sosial.
Bahasa daerah atau lebih dikenal sebagai bahasa ibu bagi masyarakat yang setiap hari menggunakannya memiliki fungsi dan peran penting dalam melakukan kontrol sosial. Bahasa memiliki peran penting dalam bidang pendidikan untuk melakukan transfer pengetahuan, sikap, dan keterampilan. Tidak semua pesan dapat diterjemahkan dalam bahasa lain, termasuk bahasa Indonesia. Sebagai contoh  berbagai upacara adat di berbagai daerah, tidak semua bahasa daerah untuk upacara adat dapat diganti dengan bahasa Indonesia.
Baca Juga: Fungsi dan Peran Keragaman Suku Bangsa Materi SMP
Itulah yang dapat saya sampaikan mengenai Materi IPS Fungsi dan Peran Keragaman Bahasa Untuk Pelajar SMP Kelas 8 dan Umum. Semoga pemaparan materi diatas dapat menambah wawasan dan pengetahuan kita bersama. Terima kasih semoga bermanfaat.
Salam Sehat dan Sukses Selalu.
Share:

0 komentar:

Post a Comment